Logo

Kementerian Agama

Kutai Kartanegara

Kemenag Kukar Laksanakan Penguatan TPQ di Muara Pantuan

17 November 2025 | Administrator | 155 views
Kemenag Kukar Laksanakan Penguatan TPQ di Muara Pantuan
Kukar (Humas) — Kepala Seksi Pendidikan Diniyah dan Pondok Pesantren Kantor Kementerian Agama Kabupaten Kutai Kartanegara Sudarto. SE.M.Pd.I bersama rombongan serta Pengurus BKPAKSI Kecamatan Anggana melaksanakan kegiatan Penguatan dan Pendampingan Taman Pengetahuan Qur’an (TPQ) di Muara Pantuan Kecamatan Anggana Kab. Kutai Kartanegara pada tanggal 15-16 November 2025.

Desa muara pantuan adalah sebuah Desa di Kecamatan Anggana yang berada di pesisir Kalimantan Timur memiliki akses ke Laut terletak di selat Makassar. Sehingga untuk mencapai titik tersebut harus ditempuh perjalanan darat dan laut sekitar 5 jam. Kegiatan Penguatan dan pendampingan tersebut diikuti oleh 18 Ustadzah dari lima TPQ yang ada di Muara Pantuan yaitu TPQ Al-Anshor, Nurul Islam, Baitul Quran, Darul Qur’an, dan Al-Hidayah.

Pada hari pertama, semua peserta mendapatkan arahan dari Kasi PD Pontren terkait pentingnya lembaga TPQ dalam pembentukan Generasi Islami, Qur’ani serta menjadi penerus risalah para Rasul. Darto juga menambahkan Pentingnya Pelaporan EMIS (Education Management Information System), yaitu suatu sistem pendataan pendidikan yang dikelola oleh Kementerian Agama (Kemenag) untuk mendukung kebutuhan perencanaan dan pengambilan kebijakan.

"Program penguatan dan pendampingan ini bertujuan meningkatkan kemampuan dan kapasitas pengurus TPQ dalam mengelola data melalui Sipdar LPQ dan EMIS, serta untuk meningkatkan kesadaran akan pentingnya pelaporan yang tertib dan akurat," Ucapnya.

Setelah arahan dari Kasi Pontren kegiatan dilanjut dengan Bimbingan Teknis Sistem Informasi Pelayanan Tanda Daftar (Sipdar LPQ) serta pelatihan pengelolaan EMIS TPQ yang disampaikan oleh Sri Damayanti, S.Pd., operator EMIS Kemenag Kukar. Materi difokuskan pada peningkatan kompetensi pengelola dalam memahami alur pelaporan EMIS serta pentingnya ketertiban administrasi lembaga.

Memasuki hari kedua, kegiatan dilanjutkan dengan pendalaman materi yang telah diberikan pada hari sebelumnya. Para pengajar kembali melakukan praktik pengelolaan data dan verifikasi laporan melalui Sipdar LPQ dan EMIS.
Kegiatan kemudian ditutup dengan sesi tahsin tilawah yang difokuskan pada peningkatan kualitas bacaan Al-Qur’an para pengajar TPQ, dan dipandu langsung oleh tim dari BKPAKSI Kecamatan Anggana.(rst)